3 hari menjelang libur lebaran perdagangan di bursa diprediksi akan berkurang, namun kami melihat ada aktivitas big player yang cukup besar dalam perdaganan minggu lalu, aktivitas itu terjadi di saham sektor CPO dan Property. Kami melihat ada akumulasi yang cukup besar di saham-saham tersebut, meskipun tidak semua saham yang di akumulasi mengalami kenaikan sepanjang minggu lalu. SSMS adalah salah satu saham yang masuk dalam kategori tersebut dan layak untuk diperhatikan sepanjang minggu ini.
SSMS
OSK sekuritas membeli saham ini dalam jumlah yang sangat besar dalam perdagangan minggu lalu dengan total pembelian sebesar 196M, meskipun saham ini sempat naik di awal minggu namun secara perlahan turun kembali seiring dengan memburuknya kondisi regional. Saham ini sangat menarik di kisaran harga saat ini apalagi jika mempertimbangkan rata-rata akumulasi OSK di kisaran 1978 sementara harga penutupan hari Jumat ada di harga 1935, artinya dalam perdaganan saham ini masih dalam kondisi diskon di kisaran harga saat ini
Website Administrator
Creative Trading System | Creative Idea in Stock Market