Dari data kepemilikan dan berita di atas kita bisa menyimpulkan bahwa kalaupun aksi akuisisi benar-benar terlaksana, maka yang terjadi hanyalah perpindahan kepemilikan dari satu asing ke asing lainnya, jadi tidak ada kepastian kinerja saham ini akan lebih baik kedepannya…
Dan karena dari data KSEI, kepemilikan investor ritel individual di saham ini hanya 1%, artinya tidak perlu dilakukan aksi akumulasi di pasar reguler untuk memperlancar aksi akuisisi ini, artinya proses akuisis terjadi tanpa yang menyebabkan adanya kenaikan harga, atau transaksi di pasar reguler.
Kalaupun ada sekelompok investor asing berminat memanfaatkan momentum ini, kemungkinan mereka sudah cukup lama mengakumulasi saham ini dari investor ritel (melihat aksi akumulasi asing dari investor lokal sudah terjadi sejak awal tahun)
Jadi menurut kami, kenaikan harga yang terjadi kemarin hanya merupakan kenaikan jangka pendek, bahkan mungkin hanya merupakan momentum yang digunakan oleh investor asing untuk merealisasikan keuntungannya setelah melakukan akumulasi akhir tahun…
Website Administrator
Creative Trading System | Creative Idea in Stock Market